Kisah Hukum Sebab Akibat Karya Ji Xiaolan
Petir Menyambar Anak Durhaka
Menteri Peternakan Kuda Kekaisaran,
bernama Ge Xianzhou, mengisahkan : Pada tahun 1748, di atas jembatan di luar
gerbang barat dari Kabupaten Hejian, ada orang yang mati disambar petir. Jasadnya
masih utuh, berlutut di atas jembatan, tidak roboh. Di tangannya masih membawa
sebuah bungkusan dari kertas, petir juga tidak menghanguskan bungkusan
tersebut. Begitu bungkusan itu dibuka, ternyata isinya adalah arsenik (zat
kimia), semua orang jadi keheranan dan bertanya-tanya apa yang telah terjadi
sebenarnya.
Tidak lama kemudian
istrinya mendatangi lokasi kejadian, melihat kematian suaminya sedemikian rupa,
dia tidak menangis sama sekali, malah berkata : “Sejak awal sudah kuduga begini
akhir riwayatmu. Hanya saja balasan perbuatanmu terlalu terlambat”.
Kemudian orang-orang
menanyakan asal usul kejadian, istrinya menjawab : “Dia sering memarahi
ibundanya. Kemarin tiba-tiba niat buruknya muncul, hendak beli arsenik untuk meracuni
ibundanya. Selama semalaman saya berusaha menasehatinya, dia tetap tidak mau
mendengar. Barulah begini akibatnya, mati disambar petir”.
紀曉嵐寫的因果故事
雷擊孽子
戈太僕仙舟言:乾隆戊辰,河間西門外橋上,雷震一人死,端跪不僕,手擎一紙裹,雷火弗爇。驗之皆砒霜,莫明其故。俄其妻聞信至,見之不哭,曰:「早知有此,恨其晚矣!是嘗詬誶老母,昨忽萌惡念,欲市砒霜毒母死,吾泣諫一夜,不從也。」
【譯文】
太僕寺卿戈仙舟說:乾隆戊辰(1748)年,河間縣西門外的橋上,有一人被雷震死。他的屍體仍端端正正 地跪在橋上,並不倒地。手裡還舉著一個紙包,雷火也沒有把紙包燒燬。打開紙包一看,原來裡面全是砒霜,大家都不知道這是怎麼回事。不一會兒,他的妻子聞訊 趕來,見到他這樣死去,竟然不哭,且說:「早就知道你會落得這樣下場。只怪老天爺對你的報應太遲了。」人們細問根由,他妻子說:「他經常辱罵自己的老母。 昨天又忽萌惡念,想買砒霜把老母毒死。我苦苦地哭勸了他一夜,他還是不肯聽從。所以才會遭天打雷擊。」